Kegiatan Gebrek Lumpur Antisipasi Musim Hujan

beritaKUH- Kegiatan Gebrek Lumpur antisipasi musim hujan diadakan di Wilayan RT 001/03 Kelurahan Kemayoran pada Minggu (12/11) mulai dari jam 07.00-selesai. Kegiatan ini dilakukan untuk antisipasi musim hujan yang sudah tiba. Terihat para warga dan segenap anggota PPSU saling gotong royong untuk membersihkan saluran air dari kotoran sampah.

“Selain kegiatan Grebek Lumpur dibarengi dengan kegiatan kerja bakti yang dilakukan oleh warga RT 001/03 Kelurahan Kemayoran agar di lingkungan kami terlihat bersih dan rapi. Bukan hanya itu untuk di wilayah RT 001/03 ini menjadi Penataan Wlayah Kawasan Unggulan di wilayah Kelurahan Kemayoran seperti pengaspalan jalan di gang, seni mural di tembok-tembok sepanjang gang dan penataan tanaman biasa maupun tanaman hydroponk agar wilayah RT kami terlihat indah dan sejuk dipandang mata” kata Gorta selaku Ketua RT 001/03 Kelurahan Kemayoran.

Pada kegiatan Gebrek Lumpur ini dihadiri oleh pihak pejabat dari Kecamatan Kemayoran, Fitria Sari selaku Kepala Lurah Kelurahan Kemayoran, Ketua RW 03 serta segenap perangkat wilayah Kelurahan seperti Dishub, Damkar, Babinsa, Satpol PP dan warga.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh warga Kelurahan Kemayoran khususnya RT 001/03 atas partisipasinya dalam Kegiatan Gebrek Lumpur dan Penataan Wlayah Kawasan Unggulan, kami berharap agar segenap warga menjaga kebersihan lingkungan agar selalu rapi, bersih dan enak dilihat” kata Fitria Sari




Leave a Reply