beritaKUH- Kunjungan Presiden Joko Widodo ke booth MG menjadi sorotan utama hari pertama Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. MG Motor Indonesia menampilkan komitmennya yang kuat untuk memajukan mobilitas berkelanjutan di Tanah Air melalui peluncuran kendaraan listrik terbaru mereka.
“Desain mobil MG luar biasa,” Presiden Joko Widodo menyampaikan kekagumannya, “Wah, mewah sekali MG Maxus 9 ini! Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Dr. (HC) Ir. Airlangga Hartarto juga turut menyampaikan.
Kehadiran tokoh-tokoh penting, termasuk Presiden Joko Widodo, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Dr. (HC) Ir. Airlangga Hartarto, MBA, MMT, dan Menteri Perindustrian Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita, M.Si., beserta jajaran menjadi bukti pentingnya pengungkapan MG. Didampingi oleh Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia dan Donald Rachmat, COO MG Motor Indonesia.
Presiden Joko Widodo tidak hanya menyaksikan berbagai inovasi kendaraan listrik yang MG tawarkan tetapi juga mengambil langkah lebih lanjut dengan menjajal langsung MG Maxus 9, MPV listrik mewah yang menjadi bintang pameran MG di IIMS 2024.
Presiden Jokowi juga menyempatkan diri untuk meninjau MG 4 EV, kendaraan listrik yang telah berhasil dirakit secara lokal di fasilitas manufaktur MG di Cikarang, Jawa Barat.
“MG memperkuat keberadaannya di lanskap nasional, berharap langkah konkret ini akan mendukung percepatan adopsi kendaraan listrik di Indonesia dan menjadi bagian dari revolusi otomotif negeri ini.”. ujar Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia.
MG dan pemerintah Indonesia bersama-sama menegaskan visi bersama untuk ekosistem otomotif yang lebih hijau dan berkelanjutan. MG mengucapkan terima kasih kepada semua pengunjung, mitra, dan terutama pemerintah Indonesia atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan.