beritaKUH- PT Federal International Finance (FIFGROUP) menginjak usia 35 tahun, salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk., dan bagian dari Astra Financial. Bertema “Bersama Meraih Masa Depan Gemilang”. Sebagai puncak perayaan HUT tahun ini.
Perayaan HUT tahun ini, sebuah perhelatan besar dan meriah bertajuk FIFGROUP 35th LOCALICIOUS digelar. Kegiatan yang dipusatkan di Plaza Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno, mulai dari 23-26 Mei 2024.
Mengambil tema “Legendary Culinary, Exhibition, Entertainment”, gelaran FIFGROUP 35th LOCALICIOUS tahun ini secara resmi dibuka jajaran Direksi perseroan. Gelaran disponsori oleh AstraPay, Moxa dan Maucash.
“Event FIFGROUP 35th LOCALICIOUS ini menjadi kesempatan FIFGROUP di momen ulang tahunnya untuk dapat menghibur, memberikan edukasi, dan bisa tetap hadir sebagai solusi kebutuhan pembiayaan bagi masyarakat.” ujar Daniel Hartono Marketing New Motor Cycle (NMC) Director.
Terdapat 50 booth kuliner Nusantara, terdapat juga booth pameran dari line of business FIFGROUP, yaitu FIFASTRA, SPEKTRA, DANASTRA, FINATRA, & AMITRA. Jumlah pengunjung FIFGROUP 35th LOCALICIOUS ditargetkan mencapai 14.000 per hari atau sebanyak 56.000 selama perhelatan berlangsung.
FIFGROUP Peduli dengan menyerahkan bantuan berupa 10 kaki palsu untuk Sahabat Disabilitas dengan total bantuan senilai Rp250 juta Melalui Yayasan Visi Maha Karya.
Momen ini untuk meluncurkan logo baru Growing at FIFGROUP, yang merupakan identitas yang dibawa oleh FIFGROUP sebagai employee value proposition-nya.
Growing at FIFGROUP memiliki makna sebagai satu frasa pemersatu yang solid dan kuat, dibalut dengan komitmen untuk melangkah dan berlari bersama melewati tantangan dan rintangan.
Pengunjung juga bisa menikmati jajanan sambil mampir ke booth Jobfair-Growing at FIFGROUP yang ditujukan bagi jobseeker lulusan sarjana S1 untuk 24 posisi dengan total serapan tenaga kerja lebih dari 500 serapan karyawan.
Dalam kesempatan yang sama, Direksi serta Manajemen FIFGROUP juga mengumumkan pemenang Business Idea Competition pada Program FIFGROUP Young Leader (FYL) 2023.