Sarana dan Prasarana KA Andal Pada Libur Nataru 2024/2025

beritaKUH- PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta telah mempersiapkan langkah strategis untuk memastikan kenyamanan, keamanan, dan keselamatan perjalanan kereta api menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta

“KAI berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan selama masa angkutan Nataru 2024/2025. Siap menjalankan standar operasional prosedur (SOP) dengan sepenuh hati,” ujar Ixfan Hendriwintoko Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta.

KAI telah memaksimalkan persiapan di berbagai fasilitas, mulai dari stasiun, kereta api, hingga alur keluar-masuk penumpang di area stasiun dan menyiagakan petugas perawatan sarana dan prasarana selama 24 jam, serta menambahkan personel siaga di lokasi prioritas.

Pemeriksaan kelayakan dan kesiapan sarana, seperti ramp check untuk kereta dan lokomotif, dilakukan secara berkala guna memastikan operasional dalam kondisi prima.

Selama periode Nataru, KAI Daop 1 Jakarta berkolaborasi dengan aparat keamanan, termasuk TNI dan Polri, untuk meningkatkan keamanan di stasiun dan perjalanan kereta api.

“KAI berkomitmen memberikan pengalaman perjalanan yang aman, nyaman, dan menyenangkan bagi seluruh pelanggan,” tutup Ixfan.