GWM Indonesia Hadirkan SUV Serbaguna dan Stylish

beritaKUH- GWM Indonesia menyelenggarakan rangkaian kegiatan dengan nama GWM CarNEVal, berlokasi di AMALFI Ristorante, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan yang berlangsung pada 29 November dan 1 Desember 2024.

GWM Indonesia menyelenggarakan rangkaian kegiatan dengan nama GWM CarNEVal,

Rangkaian solusi mobilitas kendaraan yang ditawarkan oleh GWM Indonesia bagi masyarakat aktif Indonesia, yang menginginkan kendaraan yang stylish.

GWM Indonesia menyelenggarakan rangkaian kegiatan dengan nama GWM CarNEVal,

Pada momen GWM CarNEVal tersebut, GWM Indonesia secara simbolis juga melakukan seremoni serah terima kepada perwakilan konsumen GWM Haval Jolion HEV.

GWM CarNEVal pada tanggal 1 Desember 2024 yang ditujukan bagi konsumen GWM Indonesia dimulai dengan sesi fun walk di kawasan Car Free Day – Sudirman dan talk show interaktif bersama perwakilan GWM Indonesia.

“Saat ini sangat terlihat bahwa terjadi pergeseran tipe kendaraan preferensi masyarakat yang awalnya didominasi oleh MPV dan kini beralih ke SUV.” ujar Bebin Djuana, Pengamat Otomotif Indonesia.

“Mobil bukan hanya sekedar mode transportasi saja, tetapi juga sebagai sarana untuk mengekspresikan  diri dan meningkatkan rasa percaya diri mereka” tambah Bebin.

GWM Indonesia hadir rangkaian pilihan kendaraan SUV hybrid mulai dari Tank 500 HEV, Tank 300 HEV, Haval H6 HEV, dan Haval Jolion HEV.

“GWM Indonesia memiliki visi utama untuk memberikan solusi mobilitas yang sesuai bagi setiap konsumen Indonesia, khususnya masyarakat urban Indonesia yang membutuhkan solusi kendaraan yang serbaguna” ujar Lisa Wijaya, Sales & Network Director GWM Indonesia.

GWM Haval Jolion HEV hadir dengan bahasa desain yang futuristik mulai dari T-Shaped Dagger Axe LED headlight, Hexagonal Star Matrix Grille, Boomerang LED Taillight yang menarik perhatian.

Dilengkapi 10.25” Touchscreen Multimedia Head Unit yang berfungsi sebagai pusat infotainment, 7” Digital Multi Information Display yang membuat pengalaman berkendara menjadi lebih mudah.

Terdapat pilihan warna yang menarik, mulai dari HB Blue, HR Blue, Mars Red, Ayers Grey, Sun Black, dan Hamilton White. GWM Haval Jolion HEV sebagai solusi ideal untuk mobilitas perkotaan modern.

Desain yang futuristik dengan berbagai pilihan warna yang menarik, stylish compact SUV ini cocok bagi mereka yang ingin mengekspresikan diri mereka dengan cara yang menyenangkan.

GWM Haval Jolion HEV juga memberikan pengalaman berkendara yang maksimal dengan performa mesin hybrid yang inovatif berkat teknologi Dedicated Hybrid Transmission (DHT), yang memberikan efisiensi bahan bakar.

‘The Best Hybrid Newcomer’, GWM Haval Jolion HEV adalah pilihan kendaraan yang cocok bagi kaum urban Indonesia yang mencari kendaraan yang serbaguna untuk memenuhi berbagai kebutuhan, dengan sentuhan gaya stylish” pungkas Lisa.

Untuk informasi lebih lanjut tentang GWM Haval Jolion HEV atau kendaraan GWM lainnya, kunjungi www.gwmauto.co.id atau ikuti kami di Instagram di @GWM.Indonesia.