beritaKUH- Belitung, Bali dan Papua memiliki banyak potensi, mulai dari keindahan alam yang mampu menarik wisatawan domestik maupun mancanegara hingga potensi ekonomi yang berkembang pesat. Untuk mendukung pertumbuhan wisata dan ekonomi di ke 3 (tiga) daerah tersebut, Swiss-Belhotel International Indonesia menawarkan paket-paket spesial yang berlaku hingga bulan Oktober 2022.
Paket menginap yang ditawarkan diantaranya adalah Weekend Package di Swiss-Belresort Belitung. Harga dimulai dari Rp 780.000 nett per kamar per malam untuk menginap di kamar tipe Deluxe Garden View serta makan pagi dan BBQ Dinner untuk 2 (dua) orang dewasa. Selain itu, resort ini juga menyediakan berbagai fasilitas menarik antara lain; kolam renang untuk anak-anak dan dewasa yang menghadap langsung ke Pantai Tanjung Binga, Pool Bar yang menyajikan berbagai cemilan dan minuman ringan, Swiss-Kitchen™ yang menyajikan berbagai hidangan Indonesia dan mancanegara, serta tidak ketinggalan fasilitas fitness center dan jogging track dengan akses langsung ke Pantai Tanjung Binga. Weekend Package ini berlaku untuk periode menginap Jumat hingga Minggu.
Sementara bagi mereka yang ingin menghabiskan liburan di Pulau Dewata Bali, ke 8 (delapan) hotel yang berada di bawah management Swiss-Belhotel International Indonesia mulai dari budget hingga upscale di Bali menawarkan paket #It’stimetotraveltoBali mulai dari Rp 700.000 nett per kamar. Paket kamar tersebut sudah termasuk makan pagi untuk 2 (dua) orang dewasa, diskon 15% untuk makanan dan minuman (tidak termasuk minuman beralkohol). Paket #It’stimetotraveltoBali ini berlaku mulai dari 15 Agustus 2022 hingga 30 September 2022.
“Swiss-Belhotel International menyadari bahwa Indonesia memiliki potensi pariwisata dan pertumbuhan ekonomi yang tinggi. Salah satu tujuan kami adalah untuk mendukung dan mempromosikan potensi pariwisata dan ekonomi di daerah di mana hotel kami berada, termasuk Belitung, Bali, dan Papua, dengan menawarkan paket-paket menarik yang dapat mengakomodasi perjalanan bisnis dan liburan. Selain itu, Swiss-Belhotel International Indonesia memberikan pelayanan yang profesional dan memperhatikan aspek keamanan dan kepuasan para tamu kami, sehingga mereka dapat melakukan aktivitas bisnis dan berlibur dengan nyaman di hotel kami,” ujar Emmanuel Guillard, Senior Vice President Operations and Development. Swiss-Belhotel Internasional.
Papua yang merupakan wilayah paling timur juga menyimpan potensi luas untuk kegiatan bisnis dan investasi, tidak hanya di Jayapura sebagai Ibukota Papua tetapi juga kota-kota pendukung lainnya seperti Merauke, dan Biak. Di sisi lain Swiss-Belhotel International Indonesia juga beroperasi di Propinsi Papua Barat dengan Ibu Kota Manokwari dan Sorong sebagai salah satu kota yang menawarkan keindahan alam yang salah satunya populer di kalangan wisatawan domestik dan mancanegara, yaitu Raja Ampat. Swiss-Belhotel Sorong merupakan tempat transit yang nyaman karena pelabuhan kapal ke Raja Ampat hanya berjarak 1 KM dari hotel.
Untuk mendukung aktivitas bisnis di wilayah Indonesia Timur, Swiss-Belhotel International menawarkan paket mulai dari Rp 780.000 nett per kamar per malam di ke 5 (lima) hotel ini. Paket tersebut sudah termasuk menginap di kamar tipe Superior atau Deluxe, makan pagi untuk 2 orang dewasa, laundry 3-potong per hari. Swiss-Belhotel Cendrawasih, Biak dan Swiss-Belhotel Manokwari memberikan keuntungan tambahan berupa makan malam untuk maksimal 2 orang. Paket ini berlaku hingga 30 September 2022.
“Kami berupaya untuk memenuhi kebutuhan setiap tamu dengan menawarkan berbagai pilihan paket yang kompetitif serta rangkaian benefit yang dapat dinikmati oleh para tamu yang melakukan perjalanan untuk kebutuhan bisnis maupun wisata,” ujar Putri Istiarini, Regional Director Sales & Marketing Indonesia Swiss-Belhotel International Indonesia.
Untuk pemesanan paket-paket tersebut dapat dilakukan melalui Swiss-Belhotel International – Indonesia hotline reservasi di nomor +62 814-1000-1148 atau melalui e-mail di resv1-ind@swiss-belhotel.com.