PT Astra Kreasi Digital dengan brand Moxa merupakan wealth tech

Moxa Raih Capaian Positif di 2024

beritaKUH- PT Astra Kreasi Digital dengan brand Moxa merupakan wealth tech app yang menawarkan solusi keuangan kepada pelanggan.

PT Astra Kreasi Digital dengan brand Moxa

Sepanjang 2024, Moxa mencatatkan capaian transaksi Gross Merchandise Value (GMV) senilai Rp 3,5 triliun, meningkat 46% dari tahun 2023 sebesar Rp 2,4 triliun.

“Kami terus berinovasi menghadirkan layanan yang membantu
konsumen dalam memenuhi kebutuhan keuangan di berbagai fase kehidupan.” ujar Lim Lizal Santoso CEO Moxa.

Dengan sistem Open Application Programming Interface (Open API) Moxa berkolaborasi dengan perusahaan jasa keuangan terpercaya.

Kinerja Moxa di 2024
Melalui layanan solusi permodalan usaha yang berkolaborasi dengan FIFGROUP, pada tahun 2024 Moxa turut berkontribusi bagi perkembangan UMKM di Indonesia.

Layanan Kredit Motor Baru berkolaborasi dengan FIFGROUP mencatatkan pertumbuhan signifikan di tahun 2024 ini.

Dengan lebih dari 42 ribu transaksi sepanjang tahun 2024, meningkat sebesar 559% dibandingkan tahun 2023.

Produk unggulan dalam layanan ini, seperti pengisian pulsa, paket data, dan pembayaran tagihan listrik.

Sampai dengan tahun 2024, Moxa telah diunduh lebih dari 21 juta kali dan memiliki rata-rata pengguna bulanan lebih dari 300 ribu pelanggan.

#SemuaMulaiDariMoxa dan kolaborasi dengan mitra keuangan terpercaya, Moxa berharap dapat menjadi pilihan yang memudahkan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan keuangan.