NETA Hadir di IIMS 2025

beritaKUH- PT Neta Auto Indonesia (NETA)  berpartisipasi di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. NETA menegaskan komitmennya terhadap pasar otomotif Indonesia dengan berbagai pencapaian dan inovasi terbaru.

PT Neta Auto Indonesia (NETA)  berpartisipasi di

“Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) NETA di Indonesia mengalami kenaikan hingga 500% dibandingkan tahun 2023. Ini merupakan bukti nyata bahwa semakin banyak masyarakat Indonesia yang percaya pada produk-produk NETA sebagai solusi mobilitas masa
depan yang ramah lingkungan dan terjangkau,” ujar Harry Huang Deputy Managing Director NETA Auto Indonesia.

Dalam ajang IIMS 2025 ini, NETA turut menghadirkan inovasi terbaru dengan memperkenalkan konsep modifikasi NETA V-II Urban Sport Concept.

“NETA V-II Urban Sports Concept merupakan hasil eksplorasi kami dalam menghadirkan kendaraan listrik. Memiliki tampilan sporty dan dinamis yang sesuai dengan gaya hidup urban,” jelas Jordy Angkawidjaja, Product Planning Manager NETA Auto Indonesia.

NETA juga menghadirkan berbagai penawaran menarik selama IIMS 2025. Konsumen dapat menikmati promo spesial  serta kesempatan lucky dip dengan hadiah eksklusif bagi setiap transaksi yang dilakukan selama pameran berlangsung.

NETA hadir pada tanggal 13-23 Februari 2025 di Hall C3 IIMS 2025,