Pegadaian Adakan Acara Maulid Nabi

beritaKUH- PT Pegadaian melalui Unit Usaha Syariah bersama Rohani Islam (ROHIS) gelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H bertajuk “Muhammad Nabi dan Rasul Pemersatu Umat”di Ballroom The Gade Tower, Jakarta Pusat (23/09).

PT Pegadaian melalui Unit Usaha Syariah bersama Rohani Islam (ROHIS)

Dihadiri Jajaran Direksi, Komisaris dan Insan Pegadaian, serta Ustadz Maulana dan Sabyan Gambus. Kegiatan ini juga sekaligus menjadi wadah untuk silaturahmi dan pemersatu Insan Pegadaian, dengan meneladani junjungan kita Nabi Muhammad SAW.

Mari jadikan momen peringatan Maulid Nabi ini, menjadi pengingat kita untuk kembali meneladani sikap dan akhlak Rasulullah SAW. Dengan upaya untuk mempererat ukhuwah di antara kita, baik sebagai saudara seiman, maupun sebagai sesama umat manusia yang hidup berdampingan dalam keberagaman” ujar Damar Latri Setiawan Direktur Utama PT Pegadaian.

“Peringatan Maulid Nabi pada hakikatnya adalah bagaimana cara kita bisa mengenal Nabi Muhammad SAW sebagai panutan dan contoh teladan yang baik dalam kehidupan sehari-hari.” ungkap Ustad Maulana.

Selain diisi dengan kegiatan tausiyah, Pegadaian juga memberikan santunan Dana Kebajikan Umat (DKU). Diharapkan dengan adanya peringatan Maulid Nabi Muhammad ini dapat menjadi momentum bagi seluruh Insan Pegadaian dalam meneladani akhlak Rasulullah.