Tiga Orang Mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) Mendapat Gelar Country Champion dalam 3M Inspire Challenge 2022

beritaKUH- Setelah melalui proses presentasi yang menegangkan dan banyak pertimbangan di antara para juri, pemenang untuk babak Semi-Final 3M Inspire Challenge 2022 Tingkat Nasional di Indonesia telah ditentukan.

Tiga orang mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung mendapatkan gelar “Country Champions”. Mengalahkan dua tim Indonesia terpilih lainnya, tim Karatape yang terdiri dari Graciella V L, Oliver, dan Richie Fane berhasil meraih hadiah sebesar USD2.000 dan mendapat kesempatan magang di kantor 3M Indonesia.

Salah satu anggota tim yang menjadi Country Champion, Oliver (21 tahun), menjelaskan bagaimana mereka menemukan solusi mengenai pita perekat yang terbuat dari rumput laut merah.

Oliver mengatakan, “Konsumsi pita perekat global pada tahun 2021 mencapai 4,38 juta ton dan diprediksi akan meningkat sebesar 7.34% dalam sembilan tahun. Sayangnya, bahan yang digunakan tidak ramah lingkungan dan terbatas. Dengan memanfaatkan rumput laut merah Indonesia yang melimpah, kami menawarkan solusi pita perekat biodegradable dan berkelanjutan untuk memberikan manfaat bagi lingkungan. Selain itu, hal ini dapat membantu petani rumput laut untuk hidup lebih baik dengan memberikan nilai tambah pada produk rumput laut.”

Tim Karatape akan maju ke tahap berikutnya dan menjadi tahap terakhir dari tantangan ini yaitu ke Final Tingkat Regional, di mana mereka akan bersaing untuk mendapatkan gelar “Regional Champions” dan hadiah uang tunai sebesar USD5.000 di depan panel juri langsung.

Kememenangan tidak akan mudah diraih. Pada tahap ini, Tim Karatape akan melawan delapan tim lain dari Australia dan Selandia Baru, India, Korea, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam. Namun, tim ini akan terus mendapatkan pendampingan dari mentor 3M yang akan membantu mempertajam ide-ide mereka.

“Dunia menghadapi masalah yang lebih berat setiap hari, tetapi ide-ide cerdik yang dipresentasikan hari ini memberi kita harapan.” kata Sigit Priowaskito, Presiden Direktur PT 3M Indonesia. “Platform seperti 3M Inspire Challenge penting untuk membantu kami menemukan kekuatan seseorang, ide, dan sains. Bersama-sama, kita dapat membayangkan kembali apa saja yang bisa dilakukan dan menciptakan dunia yang lebih positif untuk masa depan.”

Sembilan tim akan berhadapan di Final Tingkat Regional

3M Inspire Challenge 2022 akan mencapai puncaknya dalam putaran final yang menegangkan dengan presentasi langsung pada tanggal 15 November. Sembilan tim akan mempresentasikan ide-ide mereka yang disempurnakan dengan harapan untuk menang di hadapan para juri yang merupakan ahli di bidangnya masing-masing.

Para juri tersebut antara lain:

  • Jim Falteisek, Senior Vice President, Asia Corporate Affairs and Managing Director, 3M Korea
  • Balbir Blassey, Corporate R&D Operations Director, 3M Asia
  • Stella Huang, HR Operations Director, Human Resources, 3M Asia & Greater China Area
  • Mabel Low, Director, TEBG Area Marketing Center, Asia
  • Jalaja Menon, TCOE Operations Leader, 3M India



Leave a Reply