Wuling Raih Penghargaan Pada Indonesia Digital Innovation Awards 2024

beritaKUH- Wuling Motors (Wuling) kembali mendapatkan apresiasi berkat inovasinya di industri otomotif Indonesia. Warta Ekonomi memberikan penghargaan kepada Wuling sebagai The Most Innovative Automaker for Electric Vehicle Innovation dalam perhelatan Indonesia Digital Innovation Awards 2024.

“Pencapaian ini tentunya menjadi motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan berbagai produk kendaraan listrik yang inovatif yang sesuai dengan kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia yang ramah lingkungan untuk masa depan yang lebih hijau sejalan dengan semangat ‘Drive For A Green Life’,” ujar Brian Gomgom selaku Public Relations Manager Wuling Motors.

Jelang 7 tahun kiprahnya di pasar otomotif Indonesia, Wuling telah menjadi salah satu brand kendaraan listrik terkemuka di Tanah Air. Langkah Wuling di segmen EV didasari oleh semangat ‘Drive For A Green Life’ yang dimulai dengan Global Launch Air ev pada Agustus 2022.

Wuling melanjutkan langkahnya melalui peluncuran BinguoEV pada Desember 2023. BinguoEV, ‘Drive Electric, Be The Icon’, kendaraan listrik kedua Wuling di segmen Hatchback Wuling terus berkomitmen untuk menjawab kebutuhan kendaraan listrik yang semakin beragam dan kini diwujudkan dengan penampilan perdana Cloud EV di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

 




Leave a Reply